Pendam IM Berikan Pelatihan 60 Prajurit Ilmu Editing Foto dan Video Jurnalistik


Banda Aceh - Penerangan Kodam Iskandar Muda (Pendam IM) menyelegarakan  pelatihan Editing Foto dan Video Jurnalistik kepada sebanyak 60 prajurit perwakilan setiap satuan,  diantaranya Korem, Kodim, dan Batalyon yang ada di jajaran Kodam Iskandar Muda.

Pelatihan tersebut berlangsung selama tiga hari, dimulai dari kamis (11/8) hingga seterusnnya di  Media Center Iskandar Muda, Jln Nyak Adam Kamil Neusu Jaya.

Dalam pelatihan tersebut, perserta  mendapatkan sejumlah  materi tentang videografi,  diantaranya mengubah jenis file video yang telah ditransfer (Video Converting), mengolah file suara sesuai dengan kebutuhan durasi dan efek film (Audio Editing), memasukkan gambar dan obyek-obyek lain kedalam Project Window / Library, menyusun gambar gambar menjadi urutan film didalam Timeline, menyimpan project menjadi berbagai jenis file video (Rendering).

Kepala penerangan Kodam Iskandar Muda (Kapendam IM) Kolonel Inf Mahfud mengatakan, pelatihan ini bertujuan untuk memperkenalkan cara- cara pembuatan editing foto dan vidio dan jurnalistik agar para prajurit mengerti dan memahami sekaligus membekali para prajurit  di jajaran kodam IM.

“Sehingga ketika ada kegiatan yang dilakukan di satuannya dapat mempublikasikan ke media massa, “Katanya pada saat pembukaan pelatihan tersebut.

Selanjutnya, dia mengharapkan agar seluruh perserta dapat memfaatkan kesempatan ini, sebaik - baiknya, sehingga  dalam mendokumentasikan kegiatan bisa lebih baik lagi.

 Adapun pemateri dalam  pelatihan tersebut salah satu Wartawan Senior dari kompas TV, Davi Abdulah.  Ia menyampaikan pelatihan ini sangat penting untuk meningkatkan kemampuan prajurit di bidang editing foto dan video.

Dengan adanya pelatihan ini Davi berharapkan bisa bermanfaat untuk jajaran masing masing daerah yang dilakukan oleh satuannya dan dapat mempublikasikan ke media massa dan disajikan masyarakat.
Share on Google Plus

About Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar